Pembukaan Pelatihan Energi Terbarukan untuk Dosen Politeknik didukung oleh GFA Group

by Co-Director - 31 January 2022
Menindaklanjuti kunjungan dari tim GFA Group RESD (Renewable Energy Skills Development) yang mendapatkan mandat dari Pemerintah Swiss pada 16 Desember lalu di CoE EARE, GFA Group memutuskan untuk bekerja sama dengan CoE EARE untuk mengadakan pelatihan bagi dosen Politeknik dan instruktur Badan Latihan Kerja (BLK) di bidang Energi Terbarukan. Batch 1 dibuka pada tanggal 31 Januari 2022 untuk 12 dosen dari 6 Politeknik berbeda. Mereka mengikuti pelatihan energi terbarukan untuk energi surya level dasar yang berlangsung 2 minggu dari 31 Januari 2022 hingga 11 Februari 2022. Acara pembukaan berlangsung di Gedung Serba Guna BBPPMPV BMTI dan diadakan secara hibrid dengan mengundang Bapak Beny Bandanadjaja selaku Direktur Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi (Diksi) melalui Zoom untuk membuka pelatihan secara resmi. Pelatihan ini diadakan dalam rangka kerja sama antara Indonesia dengan Swiss untuk meningkatkan kompetensi SDM dalam pengembangan program Energi Terbarukan di Indonesia.

Related News

Kunjungan Kementerian Ketenagakerjaan bersama Schneider Electric Indonesia di CoE EARE

Pada hari Jumat tanggal 18 Februari 2022, Schneider Electric Indonesia mengundang tim dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia untuk berkunjung ke Pusat Keunggulan Bidang Listrik, Otomasi dan Energi Terbarukan di Cimahi.


by Co-Director
21 February 2022

Pelatihan Batch 1 Otomasi Industri Tahun 2022 untuk Guru SMK

Pusat Keunggulan Bidang Listrik, Otomasi dan Energi Terbarukan memulai pelatihan 11 guru dari 9 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) jurusan Teknik Otomasi Industri (TOI). Para peserta pelatihan akan mengikuti pelatihan selama 6 minggu dari tanggal 22 Juni hingga 27 Juli 2022.


by Co-Director
22 June 2022

Kunjungan GFA Group

GFA Consulting Group yang didelegasikan oleh Kedubes Swiss diterima oleh Bapak Tubagus selaku Kepala Departemen Ketenagalistrikan BBPMPPV BMTI dan tim beserta Bapak Manuel selaku Co-director CoE EARE untuk kunjungan tanggal 16 Desember 2021


by Co-Director
16 December 2021